Pacaran Itu Dosa

Jika sudah mengingatkan mereka untuk tidak pacaran, Apakah kita tetap dosa?
.
Bismillah.. Alila jawab ya dear..
Terkadang, sikap kita serba salah kepada sahabat yang masih pacaran. Kita sudah memberi penjelasan kepadanya, menegurnya, tapi doi tetep masiiiiih aja pacaran. Mau didiemin, dosa juga, berarti kita jadi #ShabatJahat yg tega ngeliat temennya di siksa nanti karena berbuat maksiat. 😑😩😭
.
Dakwah itu artinya menyeru, menyampaikan.
Tujuannya untuk mengubah keadaan, pemikiran, dan perasaan dari yg tidak Islami menjadi Islami dengan cara yg makruf dan ahsan, tidak memaksa apalagi dengan cara yg kasar.
.
Setiap pribadi muslim yang telah baligh dan berakal, baik laki-laki maupun perempuan memiliki kewajiban untuk mengemban tugas dakwah. Setiap individu dari umat Islam dianggap sebagai penyambung tugas Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Wassallam untuk menyampaikan dakwah.
.
“Kalian adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang ma’ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah.” (QS: Ali Imron 110)
.
“terus kalau sudah menegur tapi doi masih tetep pacaran, apa kita tetep dapet berdosa?”
.
Jadi, kalau kamu sudah menegurnya, sudah menyampaikan kebenaran, maka itu artinya kewajibanmu sudah gugur. Tapi jangan hanya berpangku tangan dear, kalo kita diam saja melihat kemungkaran dan kemaksiatan, kitapun akan terkena fitnah dan siksa dr Allah 😢
Maka, tetap ingatkan, dakwahkan, doakan.. Semoga Ia segera menjemput hidayah-Nya.
.
“Dan peliharalah diri kalian dari fitnah yang tidak hanya menimpa orang-orang yang zalim saja di antara kalian, dan ketahuilah bahwa Allah amat keras siksaan-Nya.” (QS. Al-Anfaal [8]: 25)
.
Semoga Allah menjauhkan kita, sahabat kita dari kemaksiatan, dan allah izinkan kita untuk memasuki SurgaNya bersama-sama. 😇
.
#SahabatJahat

Berkreasi Dalam Dakwah

Berkreasilah dalam dakwah, agar Islam bisa diterima dengan mudah.
.
Tidak bisa dipungkiri, cara berdakwah dijaman saat ini tidak bisa disamakan dengan cara berdakwah jaman dulu, bahkan dijaman Rasulullah sekalipun. Bukan untuk menafikkan cara berdakwah jaman dulu, tapi lebih menyesuaikan cara bedakwah pada masanya. Tujuannya, agar dakwah bisa diterima lebih banyak orang, dan lebih banyak lagi yang menerapkan Islam dalam kehidupan.
.
Asalkan cara dakwah tidak melanggar aturan Allah, maka itu sah-sah saja untuk dilakukan. Bahkan sangat dianjurkan untuk diterapkan dakwah yang kreatif, agar penyampaian tidak dirasa monoton, dan orang bisa menerimanya dengan mudah.
.
Kita sebagai pendakwah, harus bisa memformulasikan cara dakwah ini, dengan serius, sabar, dan semangat. Karena Dakwah ini perkara cinta.
.
Misalnya saja kita punya masakan yang akan disajikan pada keluarga, seenak apapun masakan itu jika disajikan langsung dari penggorengan dan acak-acakan akan kah masakan itu diterima dengan baik? lain halnya jika masakan itu disajikan dalam mangkuk atau piring secara rapi, atau bisa saja dikreasikan agar terlihat lebih manis dan sehingga menambah daya selara untuk memakannya, maka itu jauh lebih baik diterima.
.
Maka dakwah pun seperti itu, karena dakwah adalah tanda cinta, maka sajikanlah dakwah dengan sebaik mungkin, seindah mungkin, semudah mungkin agar Islam dapat Islam dapat diterima dan terpkan oleh sebanyak-banyak manusia.
.
#DakwahTandaCinta

Umat Islam Umat terbaik

Allah SWT berfirman:
كُنْتُمْ خَيْرَ اُمَّةٍ اُخْرِجَتْ لِلنَّاسِ تَأْمُرُوْنَ  بِالْمَعْرُوْفِ وَتَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنْكَرِ وَتُؤْمِنُوْنَ بِاللّٰهِ ۗ  وَلَوْ  اٰمَنَ اَهْلُ الْكِتٰبِ لَكَانَ خَيْرًا لَّهُمْ ۗ  مِنْهُمُ الْمُؤْمِنُوْنَ وَاَكْثَرُهُمُ  الْفٰسِقُوْنَ
“Kamu (umat Islam) adalah umat terbaik yang dilahirkan untuk manusia, (karena kamu) menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar, dan beriman kepada Allah. Sekiranya Ahli Kitab beriman, tentulah itu lebih baik bagi mereka. Di antara mereka ada yang beriman, namun kebanyakan mereka adalah orang-orang fasik.”
(QS. Ali ‘Imran 3: Ayat 110)
.
Apa yang sudah kita lakukan sebagai ummat yang terbaik? 😢
.
.
#DakwahTandaCinta

Dakwah Adalah Kewajiban

Dakwah bukan pilihan, tapi kewajiban
.
Dear #Lovalila, Dakwah bukan pilihan. bukan seperti kamu memilih cita-cita atau memilih apapun. Dakwah adalah kewajiban, dibawah ini ada beberapa dalil perintah Berdakwah
.
“Kalian adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang ma’ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah.” (QS: Ali Imron 110)
.
Di dalam ayat ini terkandung dua hal; pertama, mulianya umat Islam adalah dengan dakwah. Kedua, tegak dan eksisnya umat Islam adalah dengan menjalankan konsep amar ma’ruf nahi munkar.
.
Apapun profesi dan pekerjaan seorang muslim, tugas dakwah tidak boleh dia tinggalkan. Setiap muslim berkewajiban untuk menyampaikan dakwah sesuai dengan kapasitas dan kemampuan yang dimiliki
.
Dengan demikian bisa dikatakan bahwa dakwah adalah jalan hidup seorang mukmin yang senantiasa mewarnai setiap perilaku dan aktifitasnya
.
Qs. Al-Muddatsir ayat 2 yang artinya “Bangunlah, lalu berilah peringatan’
.
Ayat diataspun sama memerintahkan kita untuk berdakwah menyampaikan kebaikan
.
jadi tidak bisa kita beralasan untuk tidak mau berdakwah, perintah Allah sangat jelas. Sampaikanlah walau satu ayat, agar kesadaran umat terhadap agamanya semakin bertambah, dan kita bisa taat bersama-sama.. Aamiin Ya Allah 😇
.
#DakwahTandaCinta

Dakwah Untuk Hidup Yang Lebih Baik

Dakwah bukan tugas orang yang sudah suci, tapi upaya kita untuk bersuci
.
Dear bagi kita yang belum begitu memahami islam, tapi kita ingin menyebarkan kebaikan, maka lakukanlah karena dakwah bukan tugas orang yang sudah suci
.
Misalnya kita paham bahwasannya Hijab seorang muslimah adalah hijab Syar’i, (Gamis + Khimar) lalu kita share Al-ahzab ayat 59 dan An-Nur ayat 31. maka Ayat tersebut juga kita jadikan sebagai Remainder untuk kita yang belum berhijab syar’i dan mengajak yang lainnya juga untuk bersama-sama menggunakan hijab syar’i
.
kesimpulannya bahwa ketika kita menemukan ayat Allah yang menyejukan dan memenangkan untuk kita. tugas kita adalah mengsahre walaupun kita bukan ustadzah, dan jadikanlah upaya kita untuk kembali kepada Allah
.
Semangat yaa dear dakwah adalah tanda Cinta
.
Alila pengen #Lovalia semuanya menyebarkan postingan-postingan dari Alila sebagai tanda cinta kalian kepada teman-teman kalian walaupun kita sama-sama sedang belajar
.
Yuk Mulai sekarang sebarkan ya Dear..
Tag teman2 mu juga, agar kita hijrah sama-sama 😇
.
#DakwahTandaCinta

Berislam Secara Kaffah

Assalamu’alaykum #DearLovalila Dakwah dalam bahasa Arab, berasal dari kata da’a (دعا) yang artinya seruan atau panggilan. Secara harfiah nya itu “Segala sesuatu yang diserukan dengan pengambilan dari Al-Qur’an dan Al-Hadits sesuai syariat Islam”
.
Dari penjelasan diatas kita simpulkan bahwa Dakwah adalah menyampaikan semuanya tentang Islam termasuk politik dalam Islam, ekonomi dalam Islam, pergaulan dalam islam, fiqih, aturan dalam Islam (syariat Islam) dan lain sebagainya. karena Islam itu tidak sebatas ritual ibadah saja
.
Kita diperintahkan untuk berislam secara kaffah (menyeluruh) jadi kita tidak boleh pilih-pilih aturan Allah baik itu dalam pelaksanaanya maupun dalam penyampaian dakwah.
.
cotohnya kita setuju dengan dakwah perintah sedekah tapi kita tidak setuju dengan perintah menghindari Riba.
.
Kita seneng melihat postingan kujujuran, dan akhlak yg baik, tapi nggak seneng ditegur ketika berkhalwat atau berikhtilat.
.
Jadi ingat jangan pilih-pilih kalo urusan Syariat ya dear, dan jangan lupa tag dan share ke teman-temanmu ketika kamu menemukan pesan-pesan kebaikan dari akun ini. Semoga bisa menjadi ladang dakwah untuk kita semua 😊
#DakwahTandaCinta

Dakwah Yang Sejuk

Dakwah tak pernah menyakitkan, karena dia hadir tuk memberi cinta dan kehidupan.
.
Adakah temanmu yang selalu komen kalau kamu melenceng dari syariat?
.
Dear, teman yang berdakwah itu :
Mengingatkan dalam kebaikan, sebab sayang.
Ikhlas membantu dan mendukungmu berhijab syar’i, bukan sekadar fashion, atau enak dipandang, tapi karena ini perintah-Nya.
Mereka cenderung memperhatikan pergaulanmu, agar dirimu terjaga dari fitnah dan mudharat.
.
Dear.. Percayalah..
#DakwahTandaCinta

Muslimah Harus Tahu

Di era modern seperti sekarang ini, komunikasi dengan berbagai media telah menjadi hal lumrah dan rutinitas wajib harian. Aneka macam media sosial yang mendukung kebebasan berkomunikasi dengan banyak orang baik yang dikenal maupun tidak. Disinilah, setan menebarkan jaring-jaring dosanya jika kita tidak berhati-hati dan berpegang teguh pada tauhid. Salah satu bentuk jaringnya, mengobrol dengan lawan jenis bukan mahram.

.

Masa dewasa masa kini berhubungan dengan lawan jenis bukan mahram sebagai hal biasa. Tanpa disadari mereka sudah berkhalwat dan mendekati zina. Khalwat tinggal berdua-duaan dengan lawan jenis bukan mahram tanpa ada orang lain dan tanpa ada keperluan syari.

.

“Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah perbuatan yang keji dan yang jalan yang buruk ”(QS Al-Isra: 32)



Berdasarkan ayat diatas, perbuatan khalwat saja sudah termasuk mendekati zina. Apalagi, saat mengobrol dengan lawan jenis bukan mahram tanpa disadari telah melakukan zina mata, zina hati dan zina lisan (melalui tulisan).

.

Sexting (Zina Mata, Zina Lisan dan Zina Hati)

.

Sexting adalah bentuk zina saat mengobrol yang paling berbahaya. Sexting bisa dalam bentuk membicarakan hal-hal tidak senonoh yang mampu membangkitkan syahwat dan Ungkapan kata-kata mesra, cinta dan sayang (Zina Lisan), berkirim foto vulgar bermuatan seksual (Zina Mata) dan akhirnya terjadilah komunikasi intensif untuk berbagi perasaan dan ngobrol sedang berhubungan biologis dari kata-kata tidak senonoh dan foto vulgar yang dikirim (Zina Hati)

.

Boleh mengobrol dengan kata-kata sejenis dari kata uzur syari seperti persiapan pernikahan, keperluan pekerjaan dll

Belum Move On

Aduh,

Kamu ngapain tuh sejak tadi menguntit mantan?

Menggulir statusnya atas bawah (sambil muterin lagunya si gaby “tinggal kenangan”)

Weleh weleh, Ngapain sih mblo kamu blum moveon juga?

Kangen yah sama dia?

Masih suka?

Masih sayang?

Masih cinta?

Hmmm … Rugi tau.

.

Kamu nya mungkin masih sayang, cinta, dll.

Tapi dia belum tentu menghargai hal yang sama juga kali.

.

Udah deh pindah.

Hati jaga !!!

.

(Aku dah jaga hati kok)

Ckck Amboi, bila dah jaga hati kenapa masih trus menguntit dia?

Gak usah berlagak jaga hati,

Jika pagi, siang, dan malam hanya dia yang ada dihatimu.

.

Jaga hati itu, saat kita bener2 berdoa memohon pada Allah, demi agar Allah menjaga hati kita.

Minta pertolongan Allah, agar rasa cinta kita balik gak melampaui rasa cinta kita pada Allah

Berharap agar Allah membentengi hati kita untuk gak goyah, gak fokus ke dia tapi fokus ibadah dan lanjut kan diri pada Allah.

.

Bukan malah berdo’a disepertiga malam (yaa Allah jika dia bukan jodohku, maka jodohkanlah ya Allah)

.

Alamak, maksa banget guys.

Sadar woiiii sadar !!!

.

Percaya deh Allah dah nyiapin orang spesial untuk kamu.

.

Jadi, stooooop menguntit dia yah.

Ayo PINDAHKAN.

Kasian Allah, Allah dan cemburu tau kamu milih mikirin, ingat dia, fokus ke dia tapi malah lalai dengan perintahNya.

Aku Tidak Sebaik Yang Engkau Ucapkan

Aku Tidak Sebaik Yang Engkau Ucapkan

– Mia Hijab Jepara

“Aku tidak sebaik yang engkau ucapkan.Tetapi aku juga tidak seburuk apa yang terlintas di hatimu”

– Ali Bin Abi Thalib

Yang ku punya hanyalah sederet jari yang berjajar dalam kesatuan dua buah tangan.

Yang ku punya hanya satu lidah yang dipagari oleh barisan rapi batangan gigi dan dilengkapi oleh dua buah bibir.

Kedua tanganku tak mampu membekap banyak mulut yang membicarakanku, entah itu baik atau buruk.

Dan mulutku tak akan sanggup menjawab banyak pertanyaan menerka yang dilontarkan ribuan mulut oranglain.
Barangkali lidahku berubah kelu dan pita suaraku akan rusak sebelum aku selesai menjawab semua pertanyaan yang ditujukan padaku.
Toh aku hanya bisa pasrah, menggunakan tangan yang ku punya untuk menutup kedua telingaku, mengesampingkan hujatan dan ketakterbakan mereka padaku.
Mulutku hanya sanggup berbisik pada hati untuk terus menjadikan dirinya lebih besar dari apa yang mereka bayangkan.

Untuk memaafkan prasangka akibat ketidaktahuan orang lain.
Kali ini aku akan berhenti meronta, atas ikatan aksara yang menyiksa dan mencoba untuk nikmati tiap denyut luka yang menganga.
Keyakinan yang tetap membuat aku tetap berdiri yaitu penilaian TUHAN atas dirikulah yang paling MUTLAK.